Kamis, 11 Juli 2013

Perempuan dengan Kemoterapi Bisa Memiliki Anak

INILAH.COM, Jakarta- Sebuah obat baru diciptakan yang dapat membantu para wanita dengan kanker memiliki anak setelah menjalani kemoterapi.

Diperkirakan sebanyak 10% dari wanita yang berusia di bawah 30 tahun dan 60% dari mereka yang berusia pada pertengahan 30-an yang masih subur setelah pengobatan kanker, kemoterapi.

Penelitian menemukan jenis obat yang masih dinamakan dengan code AS101 ini ternyata mampu melindungi indung telur dari kerusakan akibat dampak pengobatan.

Para ilmuwan dari Rumah Sakit Tel Hashomer Israel dan Universitas Bar-llan telah menguji hal ini pada tikus percobaan. Para ahli berharap pengobatan kanker bisa dirubah pada beberapa tahun mendatang.

"Hasil awal telah menjanjikan. Masalah kesuburan seringkali menjadi efek samping yang tak kalah sulit ditangani selain dari penyakit kanker itu sendiri," kata Dr Anthea Martin, dari Cancer Research UK seperti dilansir thesun. [mor]

Source : http://gayahidup.inilah.com/read/detail/2008918/perempuan-dengan-kemoterapi-bisa-memiliki-anak