Sabtu, 27 Juli 2013

Nikmatnya Kopi Hindarkan Anda dari Kanker Melanoma

OKEHEALTH | DETAIL HEALTH UPDATE
Helmi Ade Saputra - Okezone
Sabtu, 27 Juli 2013 05:10 wib

detail berita

Minum kopi (Foto: Google)

KOPI tidak hanya nikmat diminum dikala santai, namun orang yang secara teratur minum kopi dapat merasakan manfaat kesehatan. Sebuah penelitian baru menunjukkan, minum kopi dapat menurunkan risiko kanker kulit melanoma.

Hal tersebut dikatakan oleh para ilmuwan di Italia, Prancis dan AS yang membandingkan 304 pasien dengan melanoma dan relawan yang bebas kanker tersebut.

Para ilmuwan menemukan, orang yang minum kopi lebih dari sekali dalam sehari, lebih kecil kemungkinannya untuk didiagnosis kanker melanoma daripada mereka yang hanya minum sebanyak tujuh kali atau kurang dalam seminggu.

Hal tersebut cenderung tetap setelah faktor usia, jenis kelamin, tingkat pendidikan, warna rambut, tahi lalat, jenis kulit, dan sejarah kulit terbakar sinar matahari telah diperhitungkan.

Analisis lebih lanjut menunjukkan bahwa efek perlindungan kopi tampaknya sangat kuat pada pasien dengan gen khusus yang disebut GSTM1 dan GSTT1 yang dianggap berhubungan dengan peningkatan risiko melanoma.

"Hasil penelitian kami menunjukkan efek perlindungan dari meminum kopi terhadap kanker kulit melanoma, khususnya bagi mereka yang mengalami penghilangan homozigot untuk GSTM1 dan GSTT1," ujar Executive Director of the British Coffee Association, Dr Euan Paul, dikutip Netdoctor.

Ia juga menambahkan, temuan terbaru mereka memberikan bukti lebih lanjut bahwa meminum kopi 4 sampai 5 cangkir per hari itu aman dan dapat memberikan manfaat kesehatan. (ind)

  • Mengenal Penyakit Dystonia, Gangguan Gerakan pada Tubuh
  • Jangan Biasakan Minum Soda Sambil Nonton Televisi
  • Setop Minum Obat Kolesterol, Risiko Parkinson Mengancam?
  • Edukasi CPR Selamatkan Orang dari Serangan Jantung
  • Perempuan Berpostur Tinggi Lebih Mudah Terkena Kanker

Source : http://health.okezone.com/read/2013/07/25/482/842518/nikmatnya-kopi-hindarkan-anda-dari-kanker-melanoma