Selasa, 11 Juni 2013

Rasulullah Tidak Pernah Sakit

INILAH.COM,Jakarta - Sebagai pemimpin umat yang memiliki mobilitas tinggi, Rasulullah Saw. tidak pernah mengalami sakit, bahkan sakit ringan sekalipun, seperti pilek.

Tidak ada satu pun riwayat yang menjelaskan beliau pernah sakit. Sakit yang dialaminya hanyalah menjelang beliau wafat.

Lantas, apa rahasia kesehatan Rasulullah SAW? Kiat apa saja yang beliau lakukan hingga memiliki fisik yang prima?

Buku inilah yang akan menuntaskan segala tanya dalam benak Anda. Di dalam buku ini, dikupas tuntas tips-tips sehat ala Rasulullah Saw. Di sini, disajikan dengan lengkap dan detail berbagai pola yang dilakukan oleh beliau sehingga bisa menjadi manusia yang paling sehat dan kuat, mulai cara mengatasi dan menanggulangi penyakit lahir maupun batin, hingga beragam aktivitas, seperti makan, tidur, istirahat, bahakan olahraga.

Tak ketinggalan, buku ini pun memaparkan tentang terapi spiritual yang bisa mendatangkan ketenangan, membuat seseorang selalu percaya diri, bahagia, mendapat nikmat ruhani, dan dijauhkan dari penyakit hati.

Nah, apakah selama ini Anda telah menerapkan pola hidup sebagaimana yang dilakukan oleh Rasulullah Saw.?

Jika belum, segera baca dan praktikkan isi buku ini, niscaya Anda pun bisa dan mempunyai tubuh yang prima seperti beliau.

JudulBuku: Rasulullah Tidak Pernah Sakit

Penulis: Ali Hasan az-Zacholany

Penerbit: Najah

Terbit: Juni 2013

ISBN: 9786022550679 [mor]

Source : http://gayahidup.inilah.com/read/detail/1997832/rasulullah-tidak-pernah-sakit