Rabu, 19 Juni 2013

Pegolf Miliki Ingatan Terbaik di Antara Atlet Lain

Pegolf Miliki Ingatan Terbaik di Antara Atlet Lain

Seorang pegolf memukul bola dalam turnamen Golf CIMB Niaga Indonesian Master di Royale Jakarta Golf CLub, Jakarta, Minggu, (5/5). Bernd Wiesberger dari Austria menang dengan 15 di bawah par, diikuti oleh Ernie Els dari Afrika Selatan dengan -14 dan Daisuke Kataoka dari Jepang dengan -13. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO.CO,Philadelphia –Pegolf memiliki kenangan terbaik jika dibandingkan dengan semua atlet olahraga profesional. Kombinasi dari teknik visualisasi dan keunikan dari tiap-tiap tembakan berkontribusi pada ingatan para pegolf. Simpulan ini dikemukakan oleh Dr. Joel Fish, direktur Center for Sport Psychology di Philadelphia, Amerika Serikat.

"Pegolf dibantu untuk mengingat karena masing-masing pukulannya memiliki keunikan, baik dalam hal jarak, kecepatan angin, maupun kemiringan," tulis New York Times, Jumat, 14 Juni 2013. Terlebih lagi, mereka memiliki waktu yang cukup lama untuk mempertimbangkan setiap pukulan mereka. Tidak seperti halnya olahraga lain yang hanya memerlukan waktu instan dalam membuat keputusan.

Klaim ini juga didukung oleh pegolf Ernie Els, peraih medali dalam ajang golf Inggris Terbuka dan AS Terbuka. "Saya benar-benar ingat setiap kemenangan yang pernah saya dapatkan, bahkan saya ingat hampir setiap pukulan yang saya lesatkan," ujarnya.

Luke Donald, pegolf profesional Inggris juga mengatakan, ada hal-hal di luar golf yang harus dia ingat-ingat dengan keras tapi itu benar-benar berbeda dengan olahraga ini. Golf tidak membuatnya harus mengingat dengan keras mengenai momen-momen yang pernah terjadi.

Namun, itu tidak semua menguntungkan, kata Alan Goldberg, seorang psikolog olahraga dari Amherst, Massachusettes, AS. Golf memang mampu membuat ingatan di bawah sadar manusia (ini terjadi di otak belakang), tapi itu terjadi karena adanya risiko kecemasan kinerja. Golf memang membuat para pegolf mengingat setiap pukulan yang mereka lesatkan, tapi ingatan mendetail itu justru membuat mereka sulit untuk mengingat hal remeh lainnya.

NEW YORK TIMES | ANINGTIAS JATMIKA

Terhangat: EDSUS HUT Jakarta | Kenaikan Harga BBM | Rusuh KJRI Jeddah

Baca Juga:
Mereka Tertolong dengan KJS ala Jokowi-Ahok
Eddies Adelia Kaget Ully Artha Telah Mualaf
Nazaruddin 'Paksa' Kurir Jadi Dirut 
Radja Nainggolan: Saya Bukan Tentara Bayaran!


Source : http://www.tempo.co/read/news/2013/06/19/060489435/Pegolf-Miliki-Ingatan-Terbaik-di-Antara-Atlet-Lain