Selasa, 11 Juni 2013

Cara Atur Makan Diabetesi Agar Puasa Aman dan Nyaman

Cara Atur Makan Diabetesi Agar Puasa Aman dan Nyaman

(Liputan6.com/Kusmiyati)

Liputan6.com, Jakarta : Penyakit diabetes mellitus (DM) tak menjadi penghalang untuk berpuasa di Bulan Ramadan. Namun, agar lebih aman dan nyaman berpuasa jangan lupa mengatur makanan Anda.

Menurut Konsultan Diabetes, Dr. Tri Juli Edi Tarigan, SpPD, FINASIM, ada cara mengatur makanan agar puasa tetap aman bagi penderita DM." Penderita DM tetap aman berpuasa namun tetap memperhatikan pengaturan makan selama puasa," ujarnya kepada Liputan6.com, di Jakarta, Selasa (11/6/2013).

Pengaturan makan selama puasa yaitu mengonsumsi makanan sehat dan seimbang, caranya :

  1. Menyegerakan berbuka dan melambatkan sahur
  2. Minum cukup sesuai yang dibutuhkan tubuh, dianjurkan minimal 8 gelas.
  3. Untuk porsi kalori asupan yang harus dipenuhi selama Ramadan yaitu 50 persen saat ifthor (buka puasa), 10 persen setelah taraweh, dan 40 persen saat sahur
  4. Pilih karbohidrat kompleks yang butuh pembakaran lama saat sahur (8 jam).
  5. Kurangi lemak dan perbanyak serat.
(Mia/Mel/*)

Source : http://health.liputan6.com/read/609698/cara-atur-makan-diabetesi-agar-puasa-aman-dan-nyaman